Mobil Dokter Dibobol Maling

Mobil Dokter  Dibobol Maling

\"\"CURUP, BE – Kasus pencurian barang berharga di dalam mobil kembali terjadi. Hanya saja, kali ini para penjahat tidak perlu repot-repot memecahkan bagian kaca mobil korbannya. Pasalnya, para pelaku memanfaatkan kelalaian korban yang tidak mengunci mobil dan menutup kaca mobil dengan rapat saat memarkirkan kendaraan di pinggir jalan raya.  Para pelaku dengan leluasa mengambil satu unit laptop serta 2 handphone Blackberry.

Peristiwa itu dialami Wuri (42) warga Jalan Sukowati yang berprofesi sebagai dokter di Pukesmas Kampung Delima, Kamis (27/9) pukul 08.00 WIB kemarin, di simpang empat Jalan Ahmad Marzuki Kelurahan Tempel Rejo. Akibatnya, korban yang berprofesi sebagai dokter ini menderita kerugian sekitar Rp 10 juta.

Kejadian itu bermula saat korban memarkirkan mobil jenis BMW warna kuning di jalan simpang empat Ahmad Marzuki, di depan toko Harum Bakery, untuk membeli kue di toko tersebut. Mobil parkir di tepi jalan, berjarak sekitar 5 menit dengan toko. Dengan mudahnya pelaku mengambil laptop dan HP korban melalui pintu mobil bagian kiri depan. “Saya memang mampir sebentar beli kue. Paling sekitar 5 menit saya di dalam. Saat kembali lagi, HP dan laptop saya sudah tidak ada,’’ cerita Wuri.

Sementara itu, Kapolres Bengkulu, AKBP. Edi Suroso, SH melalui Kabag Ops, AKP. Novi Ari Adrian, SH menegaskan, pihaknya masih menyelidiki kasus tersebut. Dari hasil penyelidikan sementara, pihaknya sudah mendapatkan ciri-ciri pelaku yang diduga berjumlah dua orang.

Pelakunya diduga dua orang. Karena saat keluar dari toko kue, korban sempat melihat dua pemuda menggunakan motor tiba-tiba mengegas dari samping mobil korban. Kami juga sudah mengambil sidik jari pelaku di pintu mobil korban,’’ kata Kabag Ops. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: